PARTAI GOLKAR MASIH ANDALKAN LIMA ANGGOTA FRAKSINYA NYALEG KEMBALI

Ditulis oleh Agus Pambudi   
Rabu, 24 April 2013 13:08
pasfmpati.com (Pati, Kota) - Partai Golongan Karya (Golkar) masih mengandalkan lima anggota fraksinya di DPRD Pati, dalam daftar pencalegan partai berlambang pohon beringin tersebut. Namun sebagian besar, daftar caleg tersebut, lebih didominasi wajah-wajah baru.

Partai Golkar resmi telah mendaftarkan 50 calon angggota legislatif (caleg)-nya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pati.  Meski ada beberapa wajah lama yang masih aktif di DPRD Pati, Partai Golkar juga mendaftarkan caleg muka baru, mulai dari mantan pejabat dan mantan Kepala Sekolah.

Ketua DPD Partai Golkar yang juga Wakil Ketua DPRD Pati, Adji Sudarmadji kepada PAS Pati berharap, kelima puluh caleg yang telah didaftarkan ke KPU lolos untuk ditetapkan sebagai Daftar Caleg Tetap, menghadapi Pilleg 2014.

“Dari sisi profesi kami, ada mantan birokrat, Kepala Dinas, Kepala SMA, mantan Camat, dan ada beberapa Kepala Desa yang siap untuk mundur dari jabatannya, serta para wirausahawan dan lima anggota FPG siap maju kembali,” tegas Adji Sudarmadji.

Ketua DPD Partai Golkar Pati, Adji Sudarmadji menambahkan, dalam pendaftaran partainya sudah memenuhi semua berkas yang dipersyaratkan, termasuk kuota keterwakilan perempuan.

Berdasarkan koordinasi internal, dalam Pilleg mendatang, kata Adji Sudarmadji, Partai Golkar menargetkan adanya penambahan 6 kursi di DPRD Kabupaten Pati, dari yang semula lima kursi menjadi sebelas kursi.(*)
http://pasfmpati.com
Share on Google Plus

About pati streaming

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar