Razia Ramadhan, Amankan 2 Orang dan Minuman Keras

(Jateng Headline - PATI)  Untuk menjaga kondusifitas pada bulan Ramadhan di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, pada Senin (22/6/2015) malam digelar razia di sejumlah lokalisasi dan karaoke.  Hal itu, selain dilakukan untuk mengawal Perda no 8 2013 tentang aturan hiburan malam dan karaoke, juga untuk menghormati pelaksanaan ibadah puasa Ramadhan.

Operasi gabungan yang melibatkan Satpol PP Kabupaten Pati, Polres Pati dan Kodim 0718 Pati, pertama yang dirazia adalah Hotel New Merdeka, lokalisasi Kampung Baru dan Lorong Indah, karaoke Permata dan Star King.

Hasilnya, dua orang diamankan di lokalisasi Lorong Indah dikarenakan kedapatan sedang mengalami mabuk berat.  Selain itu, diharapkan pada bulan Ramadhan ini, semua tempat hiburan dan lokalisasi dipantau beroperasinya.

Kepala Satpol PP Kabupaten Pati, Suhud mengatakan bahwa selain operasi rutin juga untuk mengamankan dan menjaga kondusifitas pada bulan Ramadhan ini.

"Selain mengamankan dua orang di lokalisasi Lorong Indah, juga diamankan sejumlah minuman keras dari lokalisasi tersebut.  Selain itu, ada salah satu karaoke di Juwana yang tetap beroperasi, yaitu karaoke Star King. Dan itu jelas melanggar Perda yang ditetapkan," tegasnya.

Selanjutnya, menurut Suhud bahwa kedua orang yang diamankan diberikan pembinaan serta pengelola lokalisasi juga diharapkan untuk tidak mengoperasikan tempat tersebut.

"Bulan Ramadhan seharusnya semua harus tutup, kita harus menghormati bulan yang suci ini.  Maka kita mengadakan razia gabungan pada malam ini," pungkas Suhud.
Sejumlah minuman keras yang diamankan pada operasi gabungan  bulan Ramadhan, pada Senin malam (22/6/2015).

Share on Google Plus

About pati streaming

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar