PMII Pati Aksi Damai Refleksi Satu Tahun Kepemimpinan Jokowi-JK

(Jateng Headline - PATI) Refleksi satu tahun pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla hampir serentak dilakukan oleh mahasiswa di Indonesia.  Mahasiswa menilai pemerintahan Jokowi-JK  belum bisa membawa perubahan.

Begitu pula dengan mahasiswa yang ada di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, yang tergabung di dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Pati, yang menggelar aksi damai di Alun-alun  Pati atau di depan Kantor Pendopo Kabupaten Pati, Selasa (20/10/2015).

Ketua PMII Cabang Pati, Ali Maftuh menyatakan bahwa  aksi damai ini merupakan bentuk ketidakpuasan  pemerintahan Jokowi-JK  dalam satu tahun ini. 

“Aksi ini merupakan aksi serentak di seluruh Indonesia, dan tanggal 20 Oktober ini adalah genderang perubahan itu akan kami tabuh untuk perubahan di Indonesia,” jelasnya.

Dalam orasinya PMII  menyatakan ada 7 tuntutan yang harus dilakukan perubahan dan penanganan sebagai  rapor merah  Jokowi-JK. Salah satunya adalah  kedaulatan ekonomi bangsa, yang  sesuai dengan Pancasila dan UUD 1945. 

"Program nawacita pemerintahan Jokowi-JK harus dilakukan sesuai dengan janji-janji dulu. Kami tidak ingin janji tersebut hanya omong belaka dan tidak ada buktinya. Kami juga menuntut agar pemerintah segera menstabilkan nilai tukar rupiah," tegasnya.

Ali juga menyerukan, agar pemerintah meninjau ulang proyek infrastruktur yang berasal dari pinjaman luar negeri. 

Menolak perpanjangan kontrak karya PT. Freeport dan perusahaan asing lainnya yang mengancam kesejahteraan rakyat juga tak lupa disuarakan massa pendemo. Pihaknya juga meminta pemerintah mencabut kebijakan import bahan pangan demi mendorong program kedaulatan pangan dalam negeri.

Tidak lupa, massa aksi juga menuntut pemerintah untuk secepatnya menangani asap di Sumatera dan Kalimantan.

"Hukum berat pelaku dan mencabut ijin perusahaan pembakar lahan, kasihan masyarakat sekitar yang terkena imbas asap tersebut" pungkasnya.
Aksi damai PMII Pati yang merupakan refleksi satu tahun pemerintahan Jokowi-JK di Alun-alun Pati, Selasa (20/10/2015).













Share on Google Plus

About pati streaming

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar