Songsong 2022 YPM Pati Santuni 59 Anak Yatim Piatu

(Jateng Headline - PATI) Sambut tahun baru 2022, Yayasan Pijar Mulia Kabupaten Pati Jawa Tengah, memberikan santunan kepada anak yatim piatu di Dukuh Pagak Desa Sriwedari Kecamatan Jaken.

Santunan berupa uang dan paket sembako disalurkan  berkat kerja sama dengan Komunitas Bunda Pati, Aliansi Seni Pati dan Persatuan Sound Sistem Pati Timur, di Masjid Dukuh Pagak Desa Sriwedari, Jumat (30/12/2021).

Pengurus YPM Pati saat memberikan santunan pada anak yatim piatu di Masjid Dukuh Pagak Desa Sriwedari, Jumat (30/12/2021).


Menurut Suratno, salah satu pengurus YPM Pati mengatakan, bahwa, acara santunan seperti yang dilakukan saat ini merupakan kegiatan rutin bulanan, namun pada bulan Desember ini sekalian melakukan doa akhir tahun, yang dihadiri tokoh masyarakat dari beberapa organisasi dan pemerintah desa setempat 

"Dalam santunan bulan ini, kami sengaja lakukan diakhir bulan. Hal tersebut kami maksudkan sekaligus untuk memanjatkan doa di akhir tahun," jelasnya.

Suratno juga menambahkan, kegiatan santunan ini dilakukan oleh YPM rutin setiap bulan. Dia mengaku, kegiatan santunan dengan mengangkat anak asuh merupakan bagian program yang sudah menjadi tujuan pendirian yayasan.

"Tujuan utama yayasan  adalah bergerak di bidang sosial, bahkan dalam ADRT santunan anak yatim piatu merupakan bagian terpenting dalam menjalankan kegiatan yayasan," tambahnya.
 
 

 
Dalam acara santunan, tersebut Suratno juga berharap, pada tahun 2022 kedepan YPM dapat ikut berperan aktif dalam kegiatan sosial lainya. 
 
"Kami selalu berdoa agar YPM mampu menjadi yayasan yang tumbuh besar,  sehingga kehadirannya dapat memberikan manfaat yang besar kepada masyarakat umum dan anak yatim piatu pada khususnya." harapnya. (SWN)

 

Share on Google Plus

About pati streaming

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar