Kartina Sukawati : Pengelolaan Air Bersih di Jateng Perlu Dibenahi

(Jateng Headline - YOGYAKARTA) Komisi D DPRD Jawa Tengah melakukan kunjungan kerja ke Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion Jawa (P3EJ) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan di Yogyakarta, Senin (24/1/2022).

Kunjungan ini diharapkan nantinya bisa membuat Peraturan Daerah (Perda) tentang pengelolaan air bersih di Jawa Tengah.  Hal itu diungkapkan oleh anggota Komisi D DPRD Jateng Kartina Sukawati disela kunjungannya ke P3EJ di Yogyakarta.

 

Anggota Komisi D DPRD Jateng Kartina Sukawati mengatakan jika pengelolaan air bersih di Jateng perlu dibenahi sehingga perlu Perda yang mengaturnya.

 

"Sebelumnya sudah ada Perda  tentang kualitas air bersih, namun di era sekarang perlu dilakukan penyempurnaan dan harus dilakukan revisi," ungkapnya.

Menurut Kartina Sukawati, Perda no 20 tahun 2003 tentang pengelolaan dan pengendalian pencemaran air lintas kabupaten/kota di Jateng perlu adnya standarisasi.

"Oleh karena itu kunjungan ke P3EJ ini nantinya bisa menelurkan perda inisiatif tentang pengelolaan air bersih. Dan P3EJ yang berwenang mengeluarkan indeks kualitas air," katanya.

Kartina Sukawati juga menambahkan jika saat ini indeks kualitas air di Jateng kurang baik. Saat ini indek kualitas lingkungan hidup (IKLH) di Jateng kurang dari 1,20 atau lebih rendah dari target yang ditetapkan.

 


 

"Dengan kunjungan ini maka diharapkan nantinya bisa melakukan revisi Perda no 20 tahun 2003 menjadi lebih baik lagi, sehingga nantinya IKLH di Jateng bisa sesuai target," harapnya.

Tidak hanya itu, Kartina Sukawati berharap nantinya jika Perda pengelolaan air bersih bisa terwujud maka tata kelola sungai dan lingkungan sekitar sungai menjadi lebih baik. 

"Indikator pengelolaan air bersih ini adalah bakteri ecoli.  Sehingga nantinya pengelolaan air bersih ini harus meminimalisir adanya bakteri tersebut, karena bakteri itu sangat berbahaya," pungkasnya.  (SWN)

Share on Google Plus

About pati streaming

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar